Low code development adalah pendekatan dalam pengembangan aplikasi yang tidak banyak membutuhkan pemrograman manual pada prosesnya. Platform low code membuat proses pengembangan aplikasi menjadi lebih mudah karena dijalankan melalui fitur drag-and-drop pada antarmuka berbasis visual. Dengan demikian pemrograman menggunakan low code dapat dilakukan oleh user dari berbagai kalangan, meski tidak memiliki pengalaman teknis. Pada dasarnya, platform low code diciptakan untuk mempermudah proses pemrograman sehingga pengembangan aplikasi dapat dilakukan dengan lebih cepat dan efisien.

Saat ini ada banyak platform low code yang tersedia di pasaran. Jika Anda sedang mencari rekomendasi platform low code sebagai solusi teknologi, kami telah merangkum beberapa platform terpopuler sebagai bahan pertimbangan. Simak penjelasannya berikut ini!

Outsystems

Dari sekian banyak platform low code berskala enterprise, Outsystems adalah salah satu yang paling awal dirilis dan paling populer. Outsystems mampu menciptakan aplikasi yang dapat dikustomisasi dan mencakup keseluruhan siklus pengembangan aplikasi. Outsystems menjadi platform low code terbaik yang layak diperhitungkan karena mempunyai visual antarmuka yang intuitif, fitur drag-and-drop yang praktis, dan dilengkapi dengan sistem keamanan, fitur monitoring, control dan deployment aplikasi di dalamnya, serta mendukung Agile development.

Mendix

Mendix termasuk salah satu platform low code yang paling terkenal. Fitur utama yang ditonjolkan Mendix adalah antarmuka visualnya yang membuat proses pengembangan aplikasi menjadi 10 kali lebih cepat dibanding menggunakan coding manual. Secara visual dan fungsionalitas, Mendix hampir mirip dengan Outsystems. Platform berbasis cloud ini juga memiliki serangkaian tools untuk membuat aplikasi, melakukan testing, deployment dan iterasi. Mendix menawarkan versi trial yang dapat diakses secara gratis.

Appian

Appian adalah Business Process Management (BPM) platform. Appian dapat digunakan untuk membangun aplikasi pintar untuk mempermudah proses bisnis, misalnya seperti aplikasi untuk meningkatkan efisiensi operasional dan customer engagement. Appian mempunyai tampilan UI yang intuitif, serta dilengkapi dengan fitur drag-and-drop dan pengoperasian yang didukung oleh AI, integrasi no code berbasis cloud, sistem keamanan, monitoring, dan fitur-fitur umum low code lainnya.

Quick Base

Quick Base terhitung pemain baru dalam pasar low code. Quick Base merupakan platform RAD berbasis cloud yang berfokus pada pengembangan database. Quick Base biasanya digunakan untuk membuat aplikasi database kustom misalnya sistem CRM.

Kissflow

Kissflow mengidentifikasi produk mereka sebagai platform no code yang lebih mudah daripada low code. Platform berbasis cloud ini termasuk salah satu yang paling terjangkau. Kissflow biasa digunakan untuk membuat aplikasi bisnis yang mampu melakukan proses otomasi misalnya pengelolaan database, mengerjakan proyek kolaborasi, membuat project board, cash flow dan lain sebagainya.

Zoho Creator

Zoho Creator adalah platform low code yang biasa digunakan untuk membuat aplikasi mobile. Zoho creator memiliki antarmuka yang sederhana dan mudah digunakan karena dilengkapi dengan fitur drag-and-drop. Di Zoho Creator, format utama yang digunakan berbentuk mobile sehingga Anda bisa langsung membuat desain, layout dan pemrograman untuk membuat aplikasi yang khusus difungsikan untuk telepon pintar. Selain itu, Zoho Creator dilengkapi dengan template siap pakai, fitur kontrol, migrasi dan sinkronisasi data, sistem keamanan, dan fitur-fitur lainnya.

Demikianlah uraian platform low code yang paling populer dan banyak digunakan. Masing-masing platform low code tersebut tentu mempunyai fitur-fitur dan pendekatan pengembangan aplikasi yang berbeda-beda. Ada yang menawarkan tampilan yang lebih intuitif, ada yang lebih kompleks. Ada yang lebih berfokus pada fitur kolaboratif, ada yang lebih menonjolkan ragam fitur kustomisasi. Pada akhirnya, bagaimana memilih platform low code yang tepat harus disesuaikan lagi dengan kebutuhan dan tujuan kita mengembangkan aplikasi, selain itu faktor kesiapan SDM dan budget juga menentukan.

Ifabula menawarkan solusi teknologi berbasis low code development untuk menjawab kebutuhan bisnis Anda. Konsultasikan sekarang juga dengan developer ahli kami yang telah berpengalaman menangani klien dari berbagai industri melalui contact button yang tersedia.

  • Continue reading
  • Continue reading
  • Continue reading
  • Continue reading
  • Continue reading

Leave A Comment