Kebutuhan akan website atau aplikasi untuk perusahaan maupun instansi kini semakin meningkat. Hal tersebut membuat permintaan terhadap SDM yang ahli dalam pengembangan aplikasi dan website juga ikut naik. Selain web developer, orang yang berperan penting dalam pengembangan produk digital adalah UI/UX designer, karena UI/UX designer lah yang merancang tampilan, pengalaman pengguna serta aspek fungsionalitas dari produk digital yang kita gunakan.

 

Sebagian orang mungkin masih belum begitu mengenal profesi yang satu ini. Biar kamu semakin tahu, pada artikel kali ini kita akan membahas apa itu pekerjaan UI/UX designer beserta tugas dan tanggung jawabnya. Mari langsung saja kita bahas!

Apa itu UI/UX Designer?

UI/UX Designer adalah orang yang bertanggung jawab untuk menganalisa, merancang dan mengoptimalkan pengalaman pengguna dalam menggunakan suatu aplikasi atau website semaksimal mungkin sesuai kebutuhan pengguna.

UI/UX Designer sebenarnya adalah istilah umum yang mencakup pengertian sangat luas. Biasanya UI/UX designer dibagi lagi menjadi peran-peran yang lebih spesifik sesuai deskripsi pekerjaannya misalnya UX researcher, UI designer, UX writer dan sebagainya

Perbedaan UI dan UX

Sebelum melanjutkan lebih jauh ke pembahasan berikutnya, mari kita pahami terlebih dahulu apa itu perbedaan UI dan UX.

UI (User Interface) adalah tampilan antarmuka produk digital yang terdiri dari aspek visual dan grafis.

UX (User Experience) adalah keseluruhan pengalaman pengguna saat mengoperasikan atau mengakses produk digital tersebut.

UI dan UX adalah dua hal yang berbeda namun saling berkaitan. Produk digital yang berkualitas adalah yang memiliki desain UI yang bagus serta pengalaman pengguna (UX) yang mudah, nyaman dan menyenangkan.

Job Deskripsi UI/UX Designer

  • Melakukan riset pengguna dan analisis UI/UX produk kompetitor
  • Membuat desain yang user-centered dengan memahami arahan bisnis serta serta mempertimbangkan kebutuhan pengguna.
  • Bekerjasama dengan tim produk, bisnis dan developer untuk menawarkan solusi UI/UX untuk menjawab permasalahan klien.
  • Merancang user flow, sistem navigasi, wireframe, dan mockups.
  • Merancang ilustrasi desain melalui storyboard dan sitemap.
  • Membuat rancangan desain visual untuk kebutuhan branding.
  • Menyusun layout, warna, dan tipografi tampilan antarmuka.
  • Membuat animasi yang interaktif pada tampilan antarmuka.
  • Membuat prototype dari desain UI/UX  yang telah dirancang.
  • Melakukan evaluasi dengan mengumpulkan feedback dari pengguna.
  • Mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah terkait pengalaman pengguna.

Demikianlah penjelasan mengenai profesi UI/UX designer. Jika kamu punya minat dan bakat di bidang desain namun belum punya skill teknis yang mumpuni untuk terjun ke dunia UI/UX, tenang kamu bisa belajar semuanya di Ifabula Academy yang nantinya akan dibimbing langsung oleh fasilitator terbaik di bidangnya. Nantikan informasi selanjutnya ya!

  • Continue reading
  • Continue reading
  • Continue reading
  • Continue reading
  • Continue reading

Leave A Comment